4 Kopi Yang Kaya Akan Rasa Dari Sulawesi

Banyak sekali jenis kopi yang dimiliki Indonesia. Pulau Sulawesi merupakan salah satu daerah penghasil kopi terbesar di Indonesia.

Indonesiakita.ID – Secara umum kopi dikenal dengan jenis robusta dan arabika. Namun, dari sisi penamaan, ada banyak sekali jenis kopi yang dimiliki Indonesia. Pulau Sulawesi merupakan salah satu daerah penghasil kopi terbesar di Indonesia.

berikut ini beberapa di antaranya.

Kopi Toraja

Kopi ini berasal dari Tanah Toraja, Sulawesi Selatan. Kopi ini sudah terkenal di seluruh Nusantara, bahkan hingga ke luar negeri. Kopi Toraja bahkan sudah diakui sebagai salah satu kopi terenak di dunia. Di beberapa negara, termasuk Jepang, Kopi Toraja disebut sebagai minuman mewah atau premium. Kopi ini memiliki tingkat keasaman yang rendah. Proses pulping kopi ini menggunakan metode giling basah (wet hull). Kopi ini juga kaya rasa beri dan rempah. Aromanya didominasi wangi reampah dan kayu manis. Setelah meminum kopi ini, yang terasa adalah dark chocolate.

Kopi Enrekang

Kopi ini berasal dari Kabupaten Enrekang, salah satu penghasil kopi di daerah Kalosi, Sulawesi Selatan. Lokasinya berdampingan dengan Toraja, tetapi cita rasa kopinya berbeda yang dipengaruhi oleh letak geografis dan kondisi tanah. Kopi yang dikembangkan di daerah Kalosi adalah arabica typica yang merupakan kopi langka dan tertua di dunia, karena hanya bisa dibudidayakan di daerah dengan ketinggian 1.500 meter di atas permukaan laut.

Kopi Sojol

Kabupaten Donggala yang ada di Sulawesi Tengah memiliki kopi lokal nikmat yang disebut Kopi Sojol. Secara umum, Sulawesi Tengah merupakan penghasil kopi jenis robusta. Namun, Kopi Sojol berjenis arabika, dan dikembangkan di area pegunungan dengan ketinggian 3.226 mdpl.

Kopi Toratima

Kopi ini dikembangkan di Pipikoro, Sulawesi Tengah. Kopi unik ini hasil fermentasi dari kelelawar, tikus, dan tupai. Namun, berbeda dengan kopi luwak yang harus difermentasi dalam sistem pencernaan hewan. Buah kopi matang toratima dimakan oleh hewan dan bijinya langsung dimuntahkan. Biji inilah yang diolah dengan cara disangrai dan ditumbuk secara tradisional. Aroma kopi ini cukup kuat dan rasanya sedikit gurih. Secara umum kopi dikenal dengan jenis robusta dan arabika. Namun, dari sisi penamaan, ada banyak sekali jenis kopi yang dimiliki Indonesia. Pulau Sulawesi merupakan salah satu daerah penghasil kopi terbesar di Indonesia, dan berikut ini beberapa di antaranya.